13 November, 2006

Indahnya Nasehat

Oleh : KH Abdullah Gymnastiar

"Saudaraku, sesungguhnya setiap insan rugi, tambah hari tambah rugi, tambah tua tambah rugi, tambah umur tambah rugi. Kecuali orang yang tiap hari berjuang sekuat tenaga agar makin kokoh imannya, makin mantap keyakinanya, karena jika hidup tanpa diiringi kekokohan iman, amal apapun tidak akan betul niatnya."


Sebagaimana tersirat dalam (QS. Al-Ashr: 1 – 3) yang berbunyi: "Wal’ashr Innal insaana lafi khusr Illallladzina aamanu wa’amilusholihaati watawaa shoubil haqqi watawa shoubishobr." Terjemahannya: "Demi massa, sesungguhnya manusia itu benar-benar ada dalam kerugian, kecuali orang-orang yang beriman dan mengerjakan amal sholeh dan nasihat menasehati supaya menaati kebenaran dan nasihat menasehati supaya menetapi kesabaran."

Dia punya harta namun tidak memiliki iman. Bisa jadi harta kekayaannya itu dapat memperbudak dirinya. Jika dia punya kedudukan tapi tidak disertai dengan iman, maka kedudukannya dapat juga menjatuhkan dirinya. Begitupun dengan penampilan yang rupawan bila tidak dibarengi dengan iman dapat pula menjerumuskan dirinya.

Orang yang beruntung adalah orang yang setiap hari, setiap waktu sekuat tenaga menambah amal kebaikannya. Ciri amal shaleh itu ada dua yaitu ; pertama dilandasi niat yang benar dan lurus. Kedua amalnya sendiri harus benar. Wallahu a'lam bish showab

sumber :
cybermq.com


1 comments:

Anonymous said...

Mas ini bannernya... maaf bisa saya cuman segini... http://i52.photobucket.com/albums/g30/zawaserver/template/rizalbanner.gif